4 Tempat bersejarah di dunia

 

Tempat bersejarah dunia

Bangunan. Pastinya memiliki suatu sejarah. Semua bangunan atau rumah pasti ada sejarahnya. Suatu bangunan sudah pasti memiliki umur atau usia. Bangunan yang memiliki usia yang sangat tua pastinya memiliki sejarah yang sangat penting. Di dunia ini ada beberapa bangunan yang memiliki usia yang sangat tua, bahkan usianya sudah melebihi satu abad. Pada artikel kali ini saya akan membahas tentang 4 tempat paling bersejarah di dunia. Apa saja itu ? Baiklah mari kita ke pembahasannya. 

1. Piramida Giza 

Piramida Giza adalah sebuah bangunan yang sangat bersejarah. Bangunan ini berlokasi di Kairo, Mesir. Beberapa Arkeolog menyebutkan bahwa Piramida Giza di bangun pada tahun 2.600 SM. Isi dari bangunan Piramida Giza berisi tentang peradaban Mesir kuno, makam-makam para raja yang berkuasa di Mesir pada jaman dahulu. 

Baca juga : Kampung Pekojan

2. Parthenon

Parthenon di bangun pada tahun 447 sebelum Masehi. Parthenon adalah bangunan bekas kuil. Bangunan ini berlokasi di Athena, Yunani. Pada masanya, bangunan ini digunakan sebagai bendahara kota. Pada abad ke 6 Masehi, Parthenon berfungsi sebagai gereja. Parthenon menggantikan kuil Athena yang lebih tua. Parthenon hancur yang di sebabkan oleh invasi Persia pada tahun 480. Pada tahun 1975 banyak dilakukan renovasi pada bangunan ini. Renovasi ini bertujuan agar mempertahankan bangunan ini agar dapat berdiri kokoh. 

3. Knossos

Knossos adalah sebuah tempat arkeolog zaman perunggu terbesar. Knossos dulunya digunakan sebagai tempat upacara adat, politik, dan budaya. Bangunan ini berisikan lorong-lorong. Pada dinding bangunan ini, terdapat sebuah ukiran-ukiran dinding yang menggambarkan aktifitas para orang-orang kreta pada zaman perunggu. 

Baca juga : Nama-nama raja Kesultanan Cirebon

4. Stonehenge

Stonehenge adalah situs yang sangat bersejarah bagi nggris. Stonehenge adalah sebuah batu yang sangat besar. Beberapa artikel saya baca, Stonehenge dibangun pada tahun 3000 sebelum Masehi. Batu terbesar yang berada di situs ini memiliki ketinggian sekitar 9,1 meter atau sekitar 30 kaki. Batuan terbesar ini situs ini memiliki berat mencapai 30 ton atau 30.000 kg. Pada tahun 1986, UNESCO meresmikan situs ini sebagai keajaiban dunia. 

Itulah beberapa tempat paling bersejarah di dunia. Kalo di perhatikan, tempat-tempat bersejarah tersebut memiliki usia yang sangat tua. Walupun memliki usia yang sudah sangat tua, tapi bangunan atau tempat-tempat tersebut sudah melakukan renovasi besar-besaran. Terimakasih bagi anda yang sudah membaca artikel ini. Jangan lupa bagikan artikel ini kepada teman-teman anda atau ke siapa pun. Semoga artikel ini bisa menambah wawasan anda. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bentuk pemerintahan Perancis setelah revolusi

Beginilah perkembangan flashdisk dari zaman ke zaman

Gak banyak yang tau - Siapakah penemu fitur Copy paste komputer